Your search results

Menetapkan Harga Sewa Rumah

Posted by Mang Ujang on 16/02/2020
0

Kelebihan investasi di properti adalah kita memiliki 2 keuntungan sekaligus. Selain nilai aset properti meningkat seiring waktu, kita bisa dapatkan juga pemasukan dari aset properti jika disewakan/dikontrakkan.

Banyak parameter untuk menetapkan harga sewa rumah. Kita bisa mengacu dari harga pasaran, banyaknya kompetitor, nilai bisnis, kondisi aset, dll.

Salah satu parameter yang dapat dipergunakan untuk menetapkan harga sewa adalah didasarkan dengan nilai aset tersebut. Biasanya untuk rumah tinggal sekitar 3-5%. atau kalau yang berniali bisnis sekitar 5%.

Misalnya untuk rumah kita yang nilainya 1,2 milyar, bisa ditetapkan harga sewanya 40juta sampai maksimal sewa 60 juta per tahun, tentunya tergantung kondisi bangunannya.  Ini nilai idealnya, walaupun kita juga harus pertimbangkan juga kompetitor rumah disewakan disekitar kita. kalau banyak pesaingnya alangkah lebih bijak kalau harga kita sesuaikan untuk memenangkan persaingan. Apalagi ‘sayang’ kalau kita bertahan di harga sewa ideal tapi untuk mendapatkan penyewanya memerlukan waktu lama, oke juga kalau harga disesuaikan (*baca: diturunkan) tapi cepat tersewa. Lumayan kan tertunda tersewa 1 bulan artinya kita kehilangan nilai 1 bulan sewa, atau senilai 5 juta jika nilai sewa 60 juta per tahunnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Compare Listings