Your search results

Comparative Market Analysis

Posted by Mang Ujang on 24/08/2020
0

Untuk menjual aset properti secara terukur secara waktu tentunya perlu ketepatan dalam strategi pemasaran dan menetapkan harga jual. Fokus mengenai harga, kalau tidak tepat menetapkan harga akibatnya penjual dirugikan karena menjual asetnya terlalu murah atau kalau harga terlalu mahal, aset propertinya terjual dalam waktu lama.

Agen properti memiliki metoda Yang namanya Comparative Market Analysis atau disngkat CMA. Metoda CMA ini adalah metoda membandingkan harga aset-aset properti terjual di sekitar yang memiliki type yang serupa. Untuk menjadi bahan pertimbangan menetapkan harga jual dan strategi pemasaran.

Comparative Market Analysis adalah metoda membandingkan harga aset-aset properti terjual di sekitar yang memiliki type yang serupa.

Yang diperlukan adalah data properti terjual, dan agen properti memiliki data valid mengenai ini. Mungkin di zaman internet seperti sekarang kita bisa dapatkan info properti dijual di media online. Iya, itu dapat dipakai sebagai data juga, tapi belum dikategorikan valid karena di media online hanya kita dapatkan info harga properti dijual bukan terjual.

Lalu siapa yang memiliki database lengkap dan valid mengenai harga real properti terjual? Iya pastinya Agen Properti, sebagai pelaku langsung kegiatan pemasaran. Yang berinteraksi langsung baik dengan para penjual aset dan pembeli aset. Bahkan profesi penilai aset dan perbankan juga merujuk ke agen properti untuk mendapatkan database ini.

Silahkan diskusikan harga rumah anda dengan agen properti yang anda percaya.

Artikel properti lainnya, kunjungi:
https://www.instagram.com/mr.adrianadam/

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Compare Listings