Adaptasi Kebiasaan Baru
AKB, Adaptasi Kebiasaan Baru (*baca: new normal) mulai diberlakukan di Bandung. Setelah masa PSBB dianggap selesai. Seharusnya sih mulai AKB aktivitas di Bandung itu sudah mulai normal kembali. Tapi perasaan saya sejak dua mingguan lalu Bandung sudah terasa normal. Kondisi jalan sudah padat sejak lama, terjebak macet akibat bubaran pabrik juga seringkali dialami.
Kami sadar sekali bahwa virus corona belum hilang sepenuhnya dan tidak menutup kemungkinan virus masih ada disekitaran kita. Namun menyadari bahwa profesi kami di bidang jasa. Banyak amanah yang harus dikerjakan, berapa banyak klien kami yang berharap aset propertinya ingin segera terjual. Juga berapa banyak klien yang belum mendapatkan rumah baik sewa/beli.
Bersyukurnya saat ini banyak dibantu dengan aktivitas online. Bisa melakukan banyak hal dan aktivitas lewat media internet. Dan dengan penuh kewaspadaan kami beraktivitas juga secara normal, tentunya tetap mengikuti protokol kesehatan yang sudah ditetapkan. (1) pakai masker baik indoor maupun outdoor (2) Phisical distancing (3) kantongin hand sanitizer (4) rajin cuci tangan.
Yang juga penting jangan lupa banyak-banyak berdoa. Semoga Allah SWT selalu memberikan kesehatan, kemudahan usaha, keluasan rizki dan dijauhkan dari rasa takut yang berlebihan.
Bismillahirrahmaniirahiim.